Rasulullah
pernah bersabda : “Ada tiga hal yang sangat aku senangi di dunia ini, yaitu:
Pertama,
wangi-wangian
Kedua, istri
shalihah
Ketiga, ketenangan
saat shalat
Ketika itu
beliau sedang duduk dengan para sahabatnya. Tiba-tiba Sayyidina Abu Bakar
Ash-Shiddiq berkata, ‘Engkau benar, wahai Rasulullah, aku pun menyukai tiga
hal lainnya, yaitu; senang melihat wajah Rasulullah, menafkahkan hartaku
menurut kemauan Rasulullah dan aku senang putriku berada di bawah pemeliharaan
Rasulullah’.
Sayyidina
Umar bin Khattab lantas menimpali, ‘Engkau benar, wahai Abu Bakar, aku pun
senang akan tiga hal lainnya, yaitu; mengajak kepada kebaikan, mencegah kemungkaran,
dan berpakaian (berpenampilan) sederhana’.
Sayyidina
Utsman bin Affan pun menyahut, ‘Engkau benar, wahai Umar, aku pun menyukai
tiga hal lainnya, yaitu; mengenyangkan orang yang sedang lapar, memberi pakaian
kepada orang yang tidak memiliki pakaian, dan membaca Al-Qur’an’.
Selanjutnya,
Sayyidina Ali bin Abu Thalib juga berkata, ‘Engkau benar, wahai Utsman, aku
pun menyukai tiga hal lainnya, yaitu; melayani tamu, puasa pada musim panas,
dan memukul musuh dengan pedang’.
Ketika
mereka sedang berbincang-bincang, tiba-tiba Malaikat Jibril datang dan berkata
(kepada Rasulullah) : “Allah telah mengutus aku ketika mendengar pembicaraan
kalian. Allah memerintahkan kepadamu, wahai Rasulullah, supaya engkau bertanya
kepadaku tentang sesuatu yang aku cintai apabila aku menjadi penghuni dunia”.
Lalu
Rasulullah pun bertanya : “Wahai Jibril, apa yang engkau cintai jika engkau
menjadi penghuni dunia?”. Malaikat Jibril menjawab, “Memberikan petunjuk
kepada orang yang sesat, menemani orang yang taat kepada Allah, dan menolong
keluarga yang fakir”.
Selanjutnya,
Malaikat Jibril berkata : “Allah, Tuhan Yang Mahamulia dan Mahaagung
mencintai tiga hal yang ada pada diri hamba-Nya, yaitu; mencurahkan segala
kemampuan dalam berbakti kepada Allah, menangis karena menyesal telah berbuat
maksiat, dan sabar ketika mengalami kefakiran”.
Wallahu
A’lam
Sumber :
Kitab Nashaihul Ibad
ADS HERE !!!